Lontong Balap, Kuliner Unik dari Kota Pahlawan

Lontong Balap, Kuliner Unik dari Kota Pahlawan
Lontong balap Cak Pri (awanpikiranku.blogspot.com)

Pak Sisno merupakan generasi ketiga penjual lontong balap Cak Pri. Selain menceritakan asal-usul nama lontong balap, beliau juga berbagi resep pembuatan lontong balap.

Pertama adalah bumbu lontong balap terbuat dari bawang putih, bawang prei, dan merica yang dihaluskan. Bumbu ini menjadi kunci kelezatan lontong balap yang berubah rupa menjadi kuah lontong. Akan lebih lezat lagi kalau menggunakan minyak yang digunakan setelah menggoreng bawang.

Rasa lontong balap berbeda dengan lontong pada umumnya, karena ia menggunakan lento. Nah proses memasak paling rumit dari pembuatan lontong balap adalah membuat lento ini.

Lento lontong balap (resepmasakan-harian.blogspot.com)

"Lento itu dari kacang yang direndam semalaman, dibersihkan, ditumbuk, dikasih bumbu  garam, kencur, daun jeruk, bawang putih, bawang merah, dan ketumbar. Semua ditumbuk, dikepal dengan tangan, baru digoreng," jelas Pak Sisno.

Walaupun penampilannya sederhana, rasa lontong balap sangat enak dan juga unik gengs. Biasanya untuk menyantap kuliner ini juga ditemani dengan sate kerang dan es degan. Duh, jadi ngiler. Ada yang berminat libur ke Surabaya untuk mencoba kuliner ini? Ikut dong!



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"