Khasanah Kopi Tradisional di Beberapa Negara dengan Budaya Ngopi yang Istimewa

Khasanah Kopi Tradisional di Beberapa Negara dengan Budaya Ngopi yang Istimewa

Jika mesin kendaraan membutuhkan bensin, maka manusia harus minum kopi. Ya walaupun kalian bisa bilang teh, bir, atau air putih. Tak beda dengan solar, oktan tinggi, bahkan aftur. Hanya saja kopi lebih dulu ada daripada bahan bakar fosil.

Maka dari itu banyak budaya dunia yang memiliki tradisi ngopi. Tentu saja dengan khasanah kopi tradisional mereka masing-masing. Nah selain tradisi kita sendiri, kira-kira negara mana saja yang memiliki kopi tradisional sendiri gengs. 

1. Vietnam - Ca Phe Trung

1. Vietnam - Ca Phe Trung Khasanah kopi tradisional di seluruh dunia (ethnicspoon.com)

Vietnam punya kopi tradisional yang mereka sebut dengan Ca Phe Trung. Khas dari kopi tersebut adalah kental, gurih dan creamy. Hal ini lantaran mereka mengocok kuning telur dengan susu kental manis hingga berbuih dan mencampurnya dengan kopi. 

Ca Phe Trung biasanya dihidangkan dalam cawan yang berisi air panas untuk menjaga suhu minuman tetap hangat. Kini, minuman ini menjadi salah satu kopi tradisional Vietnam yang digemari masyarakat lokal dan juga wisatawan asing.

2. India - Kaapi

2. India - Kaapi Khasanah kopi tradisional di seluruh dunia (sujeethpanicker.com)

Kopi Kaapi secara tradisonal dihidangkan melalui dua cawan yang disebut dengan nama dabarah. Cawan ini berfungsi untuk mencampur kopi, susu, dan gula. Proses pembuatan Kaapi adalah dengan menuang secara bergantian dari satu cawan ke cawan lain secara terus menerus hingga tercampur rata dan berbusa. Prosesnya mirip dengan pembuatan teh tarik.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"