Bekal Ramadan: 4 Resep Bakwan untuk Takjil, dari Bakwan Sayur Sampai Bakwan Tahu

Bekal Ramadan: 4 Resep Bakwan untuk Takjil, dari Bakwan Sayur Sampai Bakwan Tahu
Ilustrasi Bakwan Tahu (Tribunnews)

Bahan-Bahan: 

- 2 kotak Tahu putih, cuci bersih

- 100 gram Tepung Terigu

- 50 gram Tepung Tapioka

- 2 butir Telur

- 1 buah Wortel, serut

- 2 batang Daun Bawang, potong halus

- 1 batang Seledri, potong halus

- Secukupnya Minyak Goreng

- Secukupnya Air

Bumbu Halus:

- 2 siung Bawang Putih

- 2 siung Bawang Merah

- 1 sdt Lada Bubuk

- Secukupnya Garam

- Secukupnya Gula

- Secukupnya Kaldu Bubuk, optional

Cara Membuat Bakwan Tahu:

1. Siapkan wadah lalu hancurkan tahu. Campur tahu dengan tepung, telur, wortel serut, daun bawang, seledri dan bumbu halus. Jika terlalu padat bisa ditambahkan sedikit air lalu aduk sampai tercampur rata.

2. Panaskan minyak dan goreng tiap satu sendok makan. Selain itu, kamu juga bisa membentuk bakwan sesuai selera. Goreng bakwan tahu sampai matang dan renyah. Sajikan bakwan tahu dengan cabai atau saus sambal.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"