Bekal Ramadan: 4 Resep Bakwan untuk Takjil, dari Bakwan Sayur Sampai Bakwan Tahu

Bekal Ramadan: 4 Resep Bakwan untuk Takjil, dari Bakwan Sayur Sampai Bakwan Tahu

Banyak dari kamu yang pasti mengenal bakwan. Ini merupakan jenis gorengan yang paling populer dibandingkan yang lain. Hampir semua orang menyukai bakwan karena rasa gurih dan renyahnya berhasil membuat orang ketagihan. 

Bakwan biasa disajikan sebagai camilan, baik di pagi hari maupun sore hari. Bahkan di bulan Ramadhan pun, gorengan ini termasuk paling sering disajikan sebagai takjil buka puasa. Dengan atau tanpa cocolan pun, bakwan tetap nikmat disantap.

Ada tips yang bisa kamu ikuti agar membuat bakwan sayur renyah tahan lama yakni dengan mencapur tepung terigu dengan tepung beras. Usahakan pula untuk tidak mencetak adonan dengan ukuran yang terlalu tebal agar lebih garing.

Di sekitar kita ada beragam jenis bakwan yang siap memanjakan lidah kita. Berikut ini, sudah dirangkum 4 resep bakwan yang bisa dibuat sendiri di rumah untuk sajian buka puasa. Simak resep bakwan selengkapnya di bawah ini!

1. Resep Bakwan Sayur

Ilustrasi Bakwan Sayur (Halodoc)

Bahan-Bahan:

- 100 gram Tepung Terigu

- 1 sdm Tepung Beras

- Secukupnya Kol atau Kubis

- Secukupnya Wortel 

- Secukupnya Tauge

- Secukupnya Air

- Secukupnya Minyak Goreng

Bumbu Halus:

- 2 siung Bawang Putih

- 2 siung Bawang Merah

- Sejumput ketumbar bubuk

- Secukupnya Garam

- Secukupnya Gula

- Secukupnya Kaldu Bubuk, optional

Cara Membuat Bakwan Sayur:

1. Siapkan semua bahan-bahan kemudian cuci semua sayuran sampai bersih. Potong kecil-kecil kol dan wortel dengan ukuran sesuai selera. Campur tepung terigu, tepung beras dan bumbu halus jadi satu.

2. Tambahkan sayuran yang sudah dipotong kecil. Masukkan air sedikit demi sedikit. Aduk terus sampai merata sampai mengental sesuai keinginan. Jika sudah, sisihkan adonan terlebih dahulu.

3. Panaskan minyak secukupnya, ambil adonan bakwan dengan sendok secukupnya dan goreng hingga matang. Angkat bakwan sayur jika sudah berubah warna kuning kecokelatan lalu sajikan.

2. Resep Bakwan Jagung



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"