Durian Bawor vs Musang King, Mana Yang Lebih Enak? Gini Perbedaannya Yang Paling Menonjol!

Durian Bawor vs Musang King, Mana Yang Lebih Enak? Gini Perbedaannya Yang Paling Menonjol!

Durian bawor vs musang king, mana yang lebih enak? Berikut penjelasannya! Seperti yang diketahui, durian atau yang dijuluki 'King of fruit' ini merupakan salah satu buah dengan peminat yang sangat banyak di Indonesia karena rasanya yang legit, lembut dan manis.

Jenis durian juga sangat banyak dan memiliki ciri rasa serta keunggulan masing-masing. Salah satu jenis durian yang kerap dibandingkan karena rasanya adalah durian bawor vs musang king. Kira-kira mana yang lebih nikmat ya? Yuk scroll artikel ini sampai habis!

Durian Musang King

Durian Musang King Durian Musang King (Detikcom)

Durian musang king mungkin sudah tidak asing. Nama jenis durian asal Malaysia ini sering disebut dalam animasi dari Negeri Jiran yakni Upin dan Ipin. Di Indonesia sendiri musang king masih terbilang langka dan harganya tinggi. Hanya penjual buah besar dan supermarket buah saja yang menyediakan durian ini.

Meski begitu, saat ini durian musang king sudah banyak dibudidayakan di Indonesia. Namun, harga dari jenis durian ini masih relatif tetap mahal, bisa mencapai Rp280.000 per kilogram. Dari tampilan fisik, durian jenis ini tidak terlalu besar, sekitar 1,5 hingga 2,5 kg saja per buah. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"