7 Aneka Frozen Food Untuk Jualan Yang Paling Dinikmati Konsumen Indonesia, Dijamin Laris

7 Aneka Frozen Food Untuk Jualan Yang Paling Dinikmati Konsumen Indonesia, Dijamin Laris

Berikut aneka frozen food untuk jualan yang paling populer dan dinikmati konsumen Indonesia. Seperti diketahui, frozen food adalah makanan kemasan yang diawetkan dengan cara dibekukan. Jenis makanan ini banyak dipilih karena cara menghidangkannya yang sangat praktis dan hemat waktu.

Sebab, frozen food biasanya hanya perlu digoreng atau dihangatkan sebelum dikonsumsi. Tak hanya praktis, frozen food juga tahan lama dan tidak cepat basi. Jadi, cocok untuk jadi cadangan makanan untuk jangka waktu yang lama. Tidak heran kalau makanan ini jadi jualan yang laris manis.

Masyarakat Indonesia pun sudah tidak asing dengan frozen food. Terutama buat mereka yang malas dan ingin serba cepat saat mengolah makanan. Lantas apa saja frozen yang banyak diminati? Ini dia daftar aneka frozen food untuk jualan yang bisa jadi referensi. 

1. Nugget

Frozen Food - Nugget (Orami)

Nugget bisa dibilang sebagai rajanya produk frozen food. Nugget sendiri merupakan olahan dari daging yang digiling, lalu dicampur dengan tepung dan diberi berbagai bumbu tambahan lainnya. Setelahnya, adonan dikukus dan dicetak kemudian dibalut dengan tepung roti. 

Terakhir, nugget dibekukan untuk dijual. Untuk mengonsumsinya, hanya tinggal menggorengnya saja. Umumnya, nugget menggunakan daging ayam atau sapi. Tapi kini sudah banyak variasi nugget yang beredar di pasaran, diantaranya nugget tahu, ikan, tempe, udang, sayuran sampai kentang.

2. Sosis 

Selain nugget, sosis juga termasuk salah satu produk frozen food yang cukup populer di masyarakat Indonesia. Sama seperti nungget, bahan utama sosis juga olahan daging ayam atau sapi yang digiling. Hanya bedanya, sosis dibentuk memanjang dan tidak menggunakan tepung roti. 

Penyajiannya pun bisa bermacam-macam, mulai dari digoreng, dibakar, dipanggang atau dijadikan bahan campuran pada sayur dan tumisan. Sosis juga dibedakan menjadi dua jenis, yakni sosis yang terdapat selongsong atau kulit yang bisa dimakan serta sosis tanpa kulit sama sekali.

3. Bakso

Makanya satu ini pastinya sudah tidak asing buat masyarakat Indonesia. Dahulu, bakso sering dijual dalam bentuk makanan langsung. Namun kini, bakso dapat dijual dalam bentuk frozen food. Hal ini membuat bakso bisa disimpan dalam jangka waktu lama di dalam freezer.

Kamu pun bisa memasaknya kapan pun sesuai keinginan. Seiring dengan perkembangan zaman, bakso tak hanya disajikan dengan kuah panas dengan tambahan mie atau sayuran lainnya. Tapi juga bisa disajikan dengan cara dibakar, digoreng sampai menjadi bahan pelengkap tumisan.

4. Suki Mix



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"