6 Makanan Lebaran dari Berbagai Daerah di Indonesia

6 Makanan Lebaran dari Berbagai Daerah di Indonesia
Makanan Lebaran (via Tribun Manado)

Ada ayam bumbu anam yaitu ayam opor khas Palembang. Makanan ini merupakan menu wajib di setiap momen Lebaran yang biasa dimakan bersama ketupat. Jika dilihat dari warna dan teksturnya, ayam bumbu anam ini mirip seperti gulai.

3. Semur Daging

Semur Daging merupakan makanan daging rebus yang diolah bersama kuar warna coklat pekat. Kuah semur terbuat dari bawang merah, kecap manis, bawang bombay, cengkih, dan pala. Dalam proses pembuatan semur, kecap manis jadi bahan paling penting untuk menguatkan rasa semur.

4. Gulai Nangka

Bagi orang Medan, gulai nangka jadi menu favorit saat momen Lebaran tiba. Gulai nangka dengan tambahan daging iga sapi ini biasanya disantap bersama ketupat, Bumbu dan cara membuat gulai nangka sama seperti membuat gulai pada umumnya.

5. Rendang

Makanan Lebaran yang tidak bisa dilewatkan saat momen Idul Fitri adalah rendang. Umumnya rendang dibuat dari daging sapi, rempah-rempah, dan santan. Akan tetapi, rendang dapat bisa juga digunakan dari paru, daging bebek, ayam, bahkan dari jamur. Proses memasak rendang memakan waktu berjam-jam hingga yang tinggal hanyalah potongan daging berwarna hitam pekat.

6. Lemang

Makanan Lebaran (via Antaranews)

Makanan Lebaran yang kerap disajikan oleh masyarakat Jambi adalah lemang. Seperti diketahui, lemang dibuat dari beras ketan yang digulung dengan selembar daun pisang kemudian dimasukan ke dalam bambu panjang dan dibakar hingga matang.

Setiap daerah di Indonesia pasti mempunyai makanan lebaran  yang selalu disajikan di setiap tahunnya. Kalau di daerah kalian apa makanan khas lebaran yang selalu ada untuk sajian di hari istimewa?



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"