5 Olahan Telur Agak Tidak Bosan Ala Korea Hingga Spanyol Yang Enak Dan Gampang Dibuat, Coba Yuk!

5 Olahan Telur Agak Tidak Bosan Ala Korea Hingga Spanyol Yang Enak Dan Gampang Dibuat, Coba Yuk!

4. Pangsit Telur Ala Korea

4. Pangsit Telur Ala Korea Olahan Telur - Pangsit Telur (IDN Times)

Membuat dumpling biasanya membutuhkan kulit pangsit sebagai bahan utama. Namun untuk kali ini, kita bikin yang beda yakni dengan telur. Egg dumpling merupakan kudapan khas Korea yang cara masaknya amat mudah. Bahan yang digunakan pun sederhana.

Bahan-bahan:

  • 1 keping Bihun Jagung, rebus dan tiriskan

  • 2 butir Telur Ayam

  • 2 batang Daun Bawang, iris halus

  • 1 sdm Minyak Wijen

  • 1 sdm Kecap Asin, bisa diganti garam

  • 1 sdt Kecap Manis

  • Sejumput Lada Bubuk

  • Secukupnya Minyak Goreng

Cara Membuat Pangsit Telur:

  1. Potong atau gunting bihun yang sudah direbus, secara acak agar menjadi bagian-bagian kecil.

  2. Tambahan garam atau kecap asin, lada, dan kecap manis lalu aduk hingga rata.

  3. Kocok telur dengan irisan daun bawang dan bihun. Setelahnya, panaskan minyak di wajan.

  4. Ambil adonan telur dengan sendok atau centong, lalu goreng di minyak panas.

  5. Masak hingga agak mengeras lalu lipat seperti martabak. Bolak balikan telur hingga matang merata.

5. Omelette Kentang Ala Spanyol

5. Omelette Kentang Ala Spanyol Olahan Telur - Omelette Kentang (Tribun)

Pada dasarnya, hidangan ini merupakan omelette atau telur dadar dengan tambahan kentang. Cara memasak telur ala sajian tradisional Spanyol ini sangat mudah. Kamu juga bisa menambahkan berbagai topping seperti daun bawang dan lainnya.

Bahan-bahan:

  • 1 buah Kentang Besar, kupas dan potong tipis

  • 4 butir Telur

  • 1 buah Bawang Bombay

  • Secukupnya Minyak Goreng

  • Secukupnya Lada

  • Secukupnya Garam

Cara Membuat Omelette Kentang:

  1. Goreng kentang lalu taburi garam. Jika sudah sisihkan terlebih dahulu. Kocok 4 telur, tambahkan garam dan merica sesuai selera.

  2. Masukkan kentang yang digoreng dan beri irisan bawang bombay ke dalam kocokan telur. Aduk semua bahan sampai merata.

  3. Tuangkan minyak pada wajan secukupnya, tunggu hingga agak panas. Tuang adonan telur dan kentang.

  4. Masak hingga kedua sisi omelet matang keemasan. Angkat omelette kentang kalau dirasa sudah matang. Sajikan dalam kondisi hangat.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"