3. Heaven's Gate (Gerbang Surga)
sekte-heaven-gate (abcnews.go.com)
Sekte ini berasal pada tahun 1970an dan didirikan oleh Marshall Applewhite dan Bonnie Nettles. Kelompok tersebut percaya bahwa manusia makin lama gak lagi membaik dan harus maju ke pesawat astral lain agar bisa berkembang. Mereka juga percaya bahwa pesawat luar angkasa alien mengikuti komet Hale-Bopp dan berkomitmen untuk bergabung dengan mereka di tempat yang lebih tinggi keberadaannya. Pada bulan Maret 1997, sekte tersebut naik ke pesawat berikutnya dengan menelan obat beracun. Sekitar 40 anggota, termasuk Applewhite, ditemukan tewas di sebuah rumah di California. Setiap anggota mengenakan pakaian yang sama termasuk sepatu Nike yang sama, dengan kain ungu menutupi wajah mereka.
4. Pergerakan restorasi Ten Commandments
Ten-Commandments (thetrumpet.com)
Sekelompok pastor Katolik yang dikucilkan memulai sekte ini di Uganda, Afrika pada awal 1990an. Mereka adalah organisasi Kristen yang mengikuti 10 Perintah Allah dan firman Yesus. Penjangkauan masyarakat adalah salah satu tujuan utama gereja, mereka juga melakukan hal baik untuk sekitarnya, termasuk mendirikan sekolah. Sekte itu, seperti kebanyakan lainnya, terobsesi dengan akhir dunia, yang mereka ramalkan akan terjadi pada tahun 1999. Ketika ini gagal terjadi, mereka memperluasnya sampai Maret 2000, yang seperti yang kita semua tahu pada Bulan Maret tahun 2000 juga gak terjadi kiamat.
Estimasi terakhir, sekte tersebut mengumpulkan sekitar 500 anggota di salah satu gereja mereka. Pintu dan jendela diganjal dan api mulai menyala. Gak jelas siapa yang memulai kebakaran, karena beberapa laporan menyatakan bahwa anggota sengaja menyiram bensin pada tubuh mereka sendiri, sementara yang lain percaya bahwa gereja dibakar dari luar. Setelah puing-puing dibersihkan, pihak berwenang menemukan mayat lain dikuburkan di sekitar gereja. Tampak seolah-olah pembunuhan dimulai sebelum api menyala. Sekitar 900 mayat ditemukan di seluruh bagian tempat tersebut, membuat pembunuhan pemujaan terburuk sepanjang sejarah.