Misteri Lawang Sewu yang Bikin Merinding, Kamu Berani?

Misteri Lawang Sewu yang Bikin Merinding, Kamu Berani?

Lokasi yang bersejarah bagi bangsa Indonesia ini dikenal bikin merinding. Misteri Lawang Sewu ini sering tertangkap mata dan lensa kamera. Makhluk yang tak dapat disentuh muncul begitu seolah tanpa alasan. Menakutkan.

Lawang Sewu ini artinya Seribu Pintu. Meskipun jumlah pintunya sekitar 342, tapi karena saking banyaknya disebut seribu pintu. Gedung tua ini dulunya adalah kantor pusat Het Hoofdkantoor Van de Nederlandsch - Indische Spoorweg Maatscappij (NIS). Kantor ini adalah peninggalan Belanda yang merupakan perusahaan kereta api swasta. Jalur kereta api pertama kali dibangun menghubungkan Semarang dan Surakarta serta Yogyakarta. Misteri Lawang Sewu bukan tanpa asal. Gedung seribu pinti tersebut dibangun oleh arsitek Belanda bernama Prof. Jacon F. Klinkhamer dan Bj. Queendag yang memakan waktu 3 tahun. 

Lawang Sewu tahun 1907 (colonialarchitecture.eu)

Di halaman gedung tersebut dimakamkan tentara bangsa yang telah berjuang melawan tentara Jepang. Untuk mengambil alih jalur kereta api, belasan tentara tewas dan dimakamkan di halaman gedung sebagai penghormatan. 

Selain jadi tempat vakansi dan foto-foto, Lawang Sewu jadi tempat misteri yang menguji nyali. Berbagai bentuk makhluk astral silih berganti mengejutkan pengunjung. Nggak setiap pengunjung bisa menangkapnya, tetapi lensa kamera jadi medium lain yang bisa membekukan pergerakan energi astral. Miteri Lawang Sewu otomatis menantang beberapa orang yang bisa menangkap penampakan. Seperti Roy Kiyoshi dan serta kru acara televisi "Uji Nyali". 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"