Kisah Keluarga Makan Di Warung Pecel Gaib Pas Mudik Lewat Jalur Angker Alas Roban

Kisah Keluarga Makan Di Warung Pecel Gaib Pas Mudik Lewat Jalur Angker Alas Roban

Alas Roban terkenal menjadi rumah bagi banyak makhluk gaib. Alas ini terkenal masih angker dan jadi semacam kerajaan makhluk halus.

Jalur alas Roban terletak di Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Selain kisah-kisah mistis, jalur ini juga terkenal dengan tanjakan yang curam. Kamu akan melewati jalur Batang-Semarang ini kalau lewat jalur Pantura.

Ketika lewat di malam hari, banyak pengendara yang diganggu makhluk halus. Penampakan misterius aneka makhluk halus menjadi hal yang kerap terjadi.

Ilustrasi jalan alas Roban (kabarpenumpang.com)

Dilansir dari YouTube Jejak Misteri akun Twitter bernama @bukanhasan membagikan pengalaman misteri ketika melintasi Alas Roban. Kejadian ini sekitar tahun 2005 silam. Ketika pemilik akun hendak mudik bersama keluara.

Pemilik akun @bukanhasan mudik bersama keluarga lewat jalur alas Roban. Untuk menghindari kemacetan, mereka berangkat pada sore hari dari arah Secang, jalur Pantura. Perjalanan lancar dan aman aja gengs. Pada awalnya...

Keluarga ini mulai memasuki alas Roban pada jam 21.00 WIB. Udah malem sih emang. Waktu jalanan sepi banget dan gak ada kendaraan lain selain mereka. Karena jalanan dan berkelok dan curam, pemilik akun menjalankan mobilnya pelan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"