Kamu tahu gak, Gengs, asal mula anggapan Hari Jumat tanggal 13, atau Friday The 13th sebagai hari sial itu terbentuk di masyarakat dunia?
Emang sih, stigma tentang hari Jumat Tanggal 13 sampai saat ini gak lepas dari pengaruh budaya luar negeri.
Dikutip dari berbagai sumber, fenomena horor Friday The 13th katanya bermula dari angka 13 itu sendiri. Banyak juga yang bilang kalau seseorang bersinggungan dengan angka 13 maka akan ditimpa kesialan.
Jadi gak heran deh, kalau di antara kita jarang banget melihat angka 13 di tombol lift atau nomor kamar 13 di sebuah hotel. Kalau dari kajian psikologi sendiri, orang-orang yang parno dengan Friday The 13th disebut triskaidekaphobia.
Sedangkan cerita dalam Alkitab, disebut sebagai salah satu penyebab jeleknya citra angka 13 dan hari Jumat, Gengs. Ada 13 orang yang hadir di Perjamuan Terakhir, sehari sebelum Yesus Kristus disalib pada hari Jumat.