Ilmu Lembu Sekilan: Ilmu Jawa yang Bisa Buat Kamu Kebal Senjata

Ilmu Lembu Sekilan: Ilmu Jawa yang Bisa Buat Kamu Kebal Senjata

Mungkin terdengar tak masuk akal. Apalagi bagi para milenial yang aktif sebagai netizen di media sosial, semua hal berbau tradisional seakan-akan jauh dari kenyataan. Susah dialami dan dijadikan pengalaman pribadi.

Namun, percaya tidak percaya, banyak dari ilmu tradisional yang masih bertahan hingga saat ini. Masih dipelajari dan dijadikan sebagai bagian dari ilmu bela diri.

Dari berbagai macam ilmu tradisional, ilmu Jawa adalah yang paling banyak digunakan. Dan ilmu Jawa pun gak cuma satu, lho. Ada banyak. Salah satunya adalah ilmu lembu sekilan.

Ilmu Lembu Sekilan (kisahasalusul.blogspot.com)

Konon, siapa pun yang bisa menguasai ilmu ini, bisa membuat dirinya kebal senjata. Peluru mental, golok hanya jadi sisir yang digosokkan di kulit. Tak terasa sama sekali!

Penasaran? Kalo pengin tahu lebih lanjut, berikut adalah fakta ilmu lembu sekilan yang pasti bakal buat kamu takjub. Pasti kamu juga pengen bisa menguasai ilmu ini, deh!

Tentang Ilmu Lembu Sekilan

Ilmu lembu sekilan bisa membuat siapa pun yang menguasainya menjadi sakti mandraguna. Menurut penuturan masyarakat, tubuh para pendekar yang bisa menguasai lembu sekilan tak akan mudah untuk dilukai.

Setiap pukulan maupun tebasan senjata akan melenceng dari jalurnya "sekilan". Sekilan adalah bahasa Jawa untuk ukuran panjang sekitar 50 cm.

Ajian Lembu Sekilan (hikmahnuralam.blogspot.com)

Konon, kalo kamu ingin menguasai ilmu ini, kamu wajib menjalani puasa Ngidang selama 40 hari. FYI, puasa Ngidang adalah puasa yang dimulainya pada Kamis Wage. Secara garis besar, puasa ini bisa dijalani seperti puasa pada umumnya. Yang membedakan hanyalah waktu buka dan sahur.

Aksi kebal senjata (youtube.com)

Kalo kamu menjalani puasa ini, selama buka dan sahur hanya diperbolehkan untuk makan dedaunan berbumbu garam dan minum dengan menggunakan air kendi.

Kalo 40 hari tuntas, langsung dilanjut dengan puasa ngebleng selama 3 malam 3 hari. Yang dimaksud dengan puasa ini adalah kamu gak boleh makan, minum plus tidur.

Tokoh Nasional yang Diduga Memiliki Ilmu Ini

Semasa hidupnya, presiden pertama Indonesia, Presiden Soekarno, berulangkali menghadapi upaya pembunuhan. Dan lebih dari tujuh upaya pembunuhan yang pernah dihadapi Presiden Soekarno, tak ada satu pun yang berhasil.

Menurut sebagian orang, lolosnya presiden Soekarno karena beliau dianggap memiliki kesaktian. Kesaktian inilah yang membuatnya bisa lolos dari upaya pembunuhan tersebut.

Presiden Soekarno dan Che Guevara (tirto.id)

Masyarakat percaya jika Presiden Soekarno menyimpan banyak ajimat dan benda pusaka yang bisa melindunginya. Meskipun beliau sering membantah anggapan masyarakat tersebut, masyarakat tetap gak mengubah pandangannya.

Selain itu, menurut penuturan orang pintar, Soekarno juga memiliki banyak ilmu Jawa yang dikuasainya. Salah satunya adalah ilmu lembu sekilan.

Konon, ajian ini sebelumnya dimiliki oleh Patih Gajah Mada. FYI lagi bagi yang belum tahu, Patih Gajah Mada adalah patih yang berkuasa di masa Kerajaan Majapahit. Di bawah pengaruhnya, Kerajaan Majapahit menguasai hampir seluruh wilayah Nusantara.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"