Begini 5 Tips Memotret Hantu Pakai HP, Dijamin Bakal Berhasil!

Begini 5 Tips Memotret Hantu Pakai HP, Dijamin Bakal Berhasil!

Banyak orang memiliki rasa penasaran untuk mendapatkan foto hantu. Memotret hantu pakai HP atau handphone jadi pilihan. Namun tidak sedikit yang alami kegagalan karena tidak mendapatkan hasil foto hantu yang sesuai dengan harapan. Berikut 5 tips memotret hantu pakai HP. 

Pilih Lokasi

Tips pertama yang dilakukan untuk mendapatkan foto hantu adalah dengan menentukan lokasi. Seseorang bisa memilih lokasi untuk mencari gambar hantu, semisal pemakaman, gedung kosong, hutan, atau tempat lain. Diusahakan dalam memilih tempat adalah tempat yang cukup angker atau berhantu.

Mendatangi tempat berhantu tentu peluang mendapatkan foto hantu semakin terbuka lebar dibandingkan ketika mendatangi tempat yang tidak seram. Masa mau mencari foto hantu tapi datangnya ke mall atau minimarket sih.

Begini 5 Tips Memotret Hantu Pakai HP, Dijamin Bakal Berhasil! (Tribun Timur)

Kuatkan Mental

Setelah menentukan lokasi untuk mencari foto hantu, kita harus berani dan menguatkan mental. Cari informasi dulu tempat tersebut terkenal dengan hantu apa saja. Jadi jangan sampai saat tiba di lokasi, kita malah takut dan kabur padahal tujuannya memang mencari foto hantu. 

Kalau memang tidak berani datang sendiri, bisa untuk mengajak orang lain dijadikan teman. Mungkin akan lebih seru jika mendatangi tempat angker bersama teman-teman, paling tidak minimal 3 orang. 

Mengatur Setingan Kamera

Tiba di lokasi eksekusi, langsung melakukan setting pada kamera. Pertama dengan mengatur mode malam agar hasilnya lebih optimal. Kemudian gunakan mode time lapse atau continuous shoot karena yang namanya penampakan makhluk halus bisa datang kapan saja dan tidak pakai permisi-permisi dulu dan berlangsung sangat cepat.

Jika di HP ada pengaturan ekstra, bisa melakukan perubahan pengaturan ISO yang tinggi di atas 800 dengan shutter speed 1/50 agar HP bisa cepat untuk menangkap gambar hantu yang ingin diburu di tempat tersebut.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"