Tak lupa Thomas berpesan kepada para pemula untuk memperhatikan kondisi jalan raya hingga berhati-hati saat melewati tikungan tajam, tanjakan, serta turunan yang tekstur setiap di jalan berbeda-beda. "Kalau mau memutar balik motor, perhatikan juga agar nggak jatuh, karena ada moge jatuh dalam kondisi jalan pelan," tambah Thomas.
Jangan lupa ketika mengendarai moge tetap untuk melindungi diri dengan atribut keamanan dengan mengenakan helm, sarung tangan, jaket, dan sepatu yang aman bagi pengendara moge. Mematuhi rambu lalu-lintas juga harus diutamakan ketika berada di jalanan.