Teknologi Jepang Ini Memungkinkan Ayah Menyusui Bayi, Tapi Aneh Gak Sih?

Teknologi Jepang Ini Memungkinkan Ayah Menyusui Bayi, Tapi Aneh Gak Sih?

Dikutip dari Elite Readers, teknologi ini didesain seperti payudara perempuan. Alat yang unik juga memiliki puting susu dan tempat penyimpanan yang bisa diisi dengan air susu ibu (ASI) atau susu formula.

Selain itu, alat ini juga dilengkapi dengan aplikasi khusus yang bisa digunakan untuk memantau bayi saat menyusui mereka. Kita jadi bisa tau apakah bayi itu udah tidur atau belum. Termasuk kebiasaan makan si buah hati.

Meski memang bisa membantu peran seorang ibu dalam menyusui bayi, alat unik yang digunakan oleh ayah ini mendapatkan pro dan kontra.

Beberapa netizen menganggap bahwa alat ini gak berguna. Soalnya toh sama aja dengan botol bayi pada umumnya.

Meski bisa membantu, tapi aneh gak sih? (reddit.com)

"Aku tidak melihat perbedaan ini dengan memberikannya menggunakan botol. Jadi dia bisa menyentuh payudara palsu? Seolah bayi tidak mengerahui bahwa itu adalah palsu," komentar seorang netizen.

Sebaliknya, ada beberapa netizen pula yang menyambut baik penemuan teknologi ini. Ada yang berpendapat bahwa teknologi ini cukup membantu. Ketika menggunakan teknologi ini, seorang bayi tidak akan langsung meminum dari botol.

Ya, keliatannya emang membantu sih. Tapi aneh gak sih gengs? Menurut kalian gimana?



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"