Kebenaran dari sebuah berita adalah hal utama yang perlu ditekankan. Bagi pengguna media sosial, kita harus pintar untuk menyaring berbagai informasi yang beredar. Apakah informasi ini dari sumber yang jelas? Apakah berita ini benar? Pemberi berita pun dituntut untuk pintar memberikan informasi dan memastikan informasi itu benar.
Informasi Pribadi Sewajarnya
Bagi sebagian orang, media sosial jadi tempat untuk mengeksplor diri. Berbagai konten dimuat di media sosial, mulai dari gaya hidup hingga pencapaian hidup. Hal ini memang jadi hak setiap orang atas akun media sosialnya. Namun lebih baik jika kita mengetahui tentang bagaimana etika media sosial serta tetap waspada dan berhati-hati dalam memberikan setiap informasi.