Saat-Saat Terakhir Wafatnya Soeharto, Pengen Makan Pizza hingga Laksanakan Salat Tahajud Terakhir

Saat-Saat Terakhir Wafatnya Soeharto, Pengen Makan Pizza hingga Laksanakan Salat Tahajud Terakhir

Belum lama ini terungkap kisah haru dari saat-saat terakhir Presiden ke-2 Indonesia, Soeharto yang selama ini tak kita ketahui.

Cerita ini diceritakan oleh Siti Hardiyanti Rukmana atau yang biasa dipanggil dengan mbak Tutut yang dilansir dalam  tututsoeharto.id.

Foto terakhir Soeharto bersama keluarga (tututsoeharto.id)

Kala itu, dikala ia bersama adik-adiknya yang tengah berkumpul menemani Soeharto yang tengah dirawat.

Saat tengah berkumpul itulah, Soeharto mengungkapkan keinginannya untuk makan pizza. Peristiwa itu terjadi pada tanggal 25 Januari 2008 malam. 

Beruntung, ada toko yang masih buka. Titiek dan Mamiek berusaha mencari kuliner Italia itu lewat bantuan teman-temannya. Soeharto memanggil anak-anaknya untuk berkumpul dan mengajak makan pizza bersama. 

Ternyata saat itu hari ulangtahun mbak Tutut

Tak disangka, Soeharto tiba-tiba menyanyikan lagu “Panjang Umurnya”. Ia rupanya masih ingat bahwa pada bulan Januari itu Tutut berulang tahun, yakni tanggal 23 Januari. Pesta makan pizza itu sekaligus merayakan hari kelahiran wanita yang merupakan anak pertama pasangan Soeharto dan Tien Soeharto tersebut.

Saat itu, Soeharto tengah dirawat karena sakit yang dideritanya sejak pertama kali terkena stroke ringan pada tahun 1999 lalu. Di tengah-tengah acara tersebut, Titiek ternyata membawa ponsel berkamera ke kamar dan kemudian foto bersama. Beruntung, jepretan gambar tersebut ternyata foto terakhir yang berhasil diabadikan.

Tutut berkisah jika malam itu Titiek tidak membawa ponsel berkamera, mungkin dia dan saudara-saudara lainnya tidak memiliki kenang-kenangan terakhir dengan sang ayah. Pada saat itu pula, Soeharto hendak melaksanakan salat tahajud. Ia pun meminta agar kasurnya diputar untuk menghadap ke arah kiblat dan kemudian menunaikan salat tahajud.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"