Sebuah restoran seafood di Italia ditinggal kabur oleh pasangan pengantin yang baru saja mengadakan pesta pernikahan. Pasalnya, pasangan pengantin itu belum melunasi pembayarannya sehingga restoran tersebut rugi uang Rp 141 juta.
Sang pemilik restoran, Enzo Fabrizi, mengurusi segala acara pernikahan pasangan bernama Moreno Priorietti dan Andrae Svenja, lapor metro.co.uk (13/04).
Keduanya diketahui mengundang 80 tamu ke acara mereka. Setelah seluruh persiapan disiapkan dengan baik, para tamu pun menikmati acara pernikahan di Restorante La Rotonda itu.
Dan setelah acara selesai, pengantin tersebut malah pergi begitu saja. Bukan hanya pergi dari kota Boville Ernica di Italia, tapi mereka benar-benar pergi ke luar negeri.
Hal ini membuat Enzo sangat kesal dan ia masih terus mencari pasangan tersebut. Sebab bila pasangan tersebut tidak membayar utangnya, maka restoran Enzo bisa gulung tikar. Pengacara Enzo juga sudah melaporkan masalah ini ke pihak kepolisian.
Pemilik restoran itu mengungkap, "Saya tidak akan memberinya kedamaian sampai ia membayarnya."
Fabrizi semakin frustrasi karena ini merupakan pertama kalinya ia dibohongi oleh pelanggan.