Pesona Istri ke-9 Soekarno, Heldy Djafar yang Baru Meninggal Dunia

Pesona Istri ke-9 Soekarno, Heldy Djafar yang Baru Meninggal Dunia

Istri Soekarno  yang ke-9 Heldy Djafar  menghembuskan nafas terakhir pada Minggu (10/10). Mendiang Heldy sempat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakarta. Pihak keluarga hanya mengatakan jika Heldy meninggal karena sakit dan bukan karena terpapar COVID-19.

Sosok Heldy memang tidak sepopuler istri-istri Soekarno lainnya seperti Fatmawati, Inggit Ginarsih, hingga Dewi Soekarno. Heldy merupakan putri bungsu dari sembilan bersaudara pasangan Djafar dan Hamiah.

Paras Heldy sangat cantik, apalagi ketika masih muda. Tak ayal wanita kelahirkan Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur 11 Juni 1947 ini membuat sang proklamator jatuh hati. Momen perjumpaan Soekarno dan Heldy untuk pertama kali terjadi di tahun 1964, ketika ia menjadi barisan Bhenneka Tunggal Ika di Istana Negara saat menyambut tim Piala Thomas.

Heldy Djafar Istri Ke-9 Soekarno (Holopis)

Wajah Heldy yang cantik dan sosoknya yang santun membuat Soekarno memutuskan ingin menikahinya. Akhirnya Heldy yang masih berusia 18 tahun menerima pinangan Soekarno yang terpaut 47 tahun dengannya, kala itu Soekarno berusia 65 tahun.

Pada tahun 1966 Heldy menikah dengan Soekarno dengan dihadiri para saksi yang merupakan pejabat di Indonesia, seperti Idham Chalid sebagai Ketua DPA dan Menteri Agama, Sifuddin Zuhri.

Sayangnya pernikahan Heldy dan Soekarno hanya seumur jagung. Komunikasi suami istri itu tak lancar, apalagi saat Soekarno ditahan di Wisma Yaso, Jakarta. Heldy pernah meminta cerai, namun Soekarno menolaknya. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"