Mulai April 2022 lalu, PT Pertamina (Persero) memutuskan untuk menaikkan gaji para karyawannya. Keputusan diambil berdasarkan kesepakatan antara manajemen perseroan dan Federasi Serikat Pekerja Pertamina Bersatu (FSPPB) pada Desember 2021.
Sementara itu, gaji Dirut Pertamina telah ditetapkan dalam pedaman internal yang dilakukan oleh Menteri BUMN. Konon, gaji yang diperoleh seorang Dirut Pertamina bisa mencapai miliaran. Tak heran deh, posisi ini diincar banyak orang.
# Prestasi Direktur Utama Pertamina
Jabatan Direktur Utama (Dirut) Pertamina saat ini disandang oleh Nicke Widyawati. Nicke terpilih sebagai Dirut lantaran dirinya adalah sosok yang mempunyai banyak prestasi membanggakan.
Salah satu prestasi Nicke Widyawati di tahun 2021 yaitu masuk ke dalam daftar perempuan paling berpengaruh versi Forbes.
Lulusan Teknik Industri Institut Teknologi Bandung (ITB) itu berada di urutan 27, mengalahkan Sri Mulyani yang kini menjabat sebagai Menteri Keuangan.
# Nominal Gaji Direktur Utama Pertamina