Bikin Iri! Segini Kisaran Gaji Dirut Pertamina, Pantas Saja Kekayaannya Capai Rp 64 Miliar

Bikin Iri! Segini Kisaran Gaji Dirut Pertamina, Pantas Saja Kekayaannya Capai Rp 64 Miliar

Nicke Widyawati  sudah beberapa tahun menjadi Dirut Pertamina . Sebagai Direktur  Utama tentu gaji yang ia dapatkan cukup besar. Memang penghasilan yang didapatkan sesuai dengan tanggung jawab yang dikerjakan setiap harinya sebagai seorang Dirut. Memang berapa sih gaji Dirut Pertamina?

Dilansir dari Suara.com, gaji Dirut Pertaminan sudah ditetapkan dalam pedoman internal yang ditetapkan oleh Menteri BUMN selaku RUPS Pertamina. Sementara itu gaji direksi lainnya ditetapkan dengan komposisi dari faktor jabatan yakni wakil direktur utama sebesar 95 persen dari gaji Direktur Utama, dan anggota direksi lainnya 85 persen dari gaji Direktur Utama.

Pada tahun 2020 ketika Pertamina terdampak COVID-19, kompensasi direksi dan komisaris ditetapkan sebesar 38,89 juta USD atau sekitar Rp 565,06 miliar. Direksi mendapatkan 27,83 juta atau Rp 404,31 miliar, sedangkan Komisaris ditetapkan sebesar 11,06 juta USD atau sekitar Rp 160,75 miliar.

Segini Gaji Dirut Pertamina, Pantas Saja Kekayaannya Capai Rp 64 Miliar (Economic Zone)

Gaji sebagai Dirut di Pertaminan bisa mencapai Rp 67,38 miliar per tahun atau dalam sebulan mendapatkan gaji Rp 5,61 miliar setiap bulannya. Tentu penghasilan tersebut sangat besar. Makanya beredar informasi jika kekayaan Nicke sebagai Dirut Pertamina mencapai Rp 64 miliar lebih.

Dalam data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) 2020 tercatat wanita asal Tasikmalaya, Jawa Barat ini memiliki 15 bidang tanah dan bangunan yang berada di kawasan Jakarta dan Tasikmalaya yang nilainya mencapai Rp 32,8 miliar.Dalam laporan itu dia juga memiliki tiga unit mobil, diantaranya Toyota Alphard dan Mercedes Benz.

Sebagai seorang wanita dan jadi Dirut Pertamina, sosok Nicke dianggap berhasil membawa Pertamina sebagai perusahaan BUMN yang sehat. Ia mampu mengatasi sejumlah masalah mulai dari jatuhnya harga minyak hingga tekanan nilai tukar selama pandemi COVID-19.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"