Ini Dia Alasan Pria dengan Berat Badan 300 Kg Dibawa ke RSCM

Ini Dia Alasan Pria dengan Berat Badan 300 Kg Dibawa ke RSCM

Pria dengan bobot 300 kg, Muhammad Fajri, saat ini tengah menjadi perhatian pbulik. Hal ini dikarenakan dirinya telah dievakuasi menggunakan truk forklift.

Dari laporan Kepala Humas RSUD Kota Tangerang, Fika Khayan, pria tersebut akan mendapatkan penanganan khusus untuk menurunkan berat badannya.

Ia akan dibantu oleh dokter spesialis beda digestive maupun bedah vaskuler. Tapi sayangnya, kedua dokter ini belum tersedia di RSUD Kota Tangerang.

"Itu bisa ditatalaksana di rumah sakit yang lebih lengkap seperti RSCM," beber Fika saat dikonfirmasi Minggu (11/6/2023).

Fika menjelaskan jika Fajri mengalami pembengkakan di bagian kaki karena obesitas. Pihak keluarga juga menceritakan jika Fajri sudah mengalami obesitas sejak usia 11 tahun dan berlanjut hingga dewasa. 

Muhammad Fajri, pria yang memiliki bobot 300 kg dievakuasi ke RSCM (detik.com)

Sudah 8 bulan terakhir, ia juga tak bisa beraktivitas dan hanya bisa berbaring di tempat tidur.

"Karena itu menimbulkan peningkatan berat badan yang drastis," jelas Fika.

Salah satu tetangganya, Rahmat, mengatakan jika pihak dinas kesehatan sudah sejak lama meminta Fajri untuk berobat, tapi ia mengelak.

"Selama enam bulan itu diurut aja. Tapi dia nggak mau bergerak setelah diurut itu. Mungkin kurang spesial, yang ngurut ibu-ibu soalnya, dia (Fajri) dalam kondisi besar, namanya ibu-ibu tenaganya kan nggak ada ya," kata Rahmat, saat ditemui Minggu (11/6).



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"