“Dia sudah memukuli warga saya,” cuit Gibran lewat akun @gibran_tweet. Sejak mendengar ada oknum Paspampres diduga melakukan tindak kekerasan kepada warga Solo, Gibran sudah berjanji akan mencari orangnya. Ternyata tak lama, ia pun sudah mendapatkan informasi.
Ternyata oknum Paspampres yang sudah melakukan kesalahan itu bukan menjadi Paspampres yang setiap hari mengawal Gibran. Gibran pun tidak mengenal sosok Paspampres itu. Yang bikin Gibran terkejut karena Paspampres itu diduga melanggar lalu lintas ketika tidak sedang melakukan pengawalan.