Dibilang Mirip Baekhyun EXO Gara-gara Ekspresi Datarnya, Gini Reaksi Tak Biasa Gibran Rakabuming

Dibilang Mirip Baekhyun EXO Gara-gara Ekspresi Datarnya, Gini Reaksi Tak Biasa Gibran Rakabuming

Gibran Rakabuming mendadak kembali jadi sorotan karena cuitan di Twitter-nya. Terbaru, putra sulung Presiden Jokowi ini menanggapi postingan netizen yang menyebutnya mirip dengan idol K-Pop, Baekhyun EXO.

Dalam cuitan yang dibagikan akun Twitter @erideulfess itu, dia mengunggah foto saat Baekhyun menunjukkan ekspresi datar. Mengiringi cuitannya, sang pemilik akun merasa di foto itu Baekyun mirip dengan Gibran Rakabuming.

"Eri kenapa disini Baekhyun menurut sender mirip sama Mas Gibran, wkwkw itu aja sii. Wassalamu'alaikum," cuit akun tersebut. Tak disangka, Gibran melihat adanya cuitan tersebut dan memberikan respon yang tidak biasa.

Cuitan Gibran Rakabuming Soal Baekhyun EXO (Twitter)

Melalui akun Twitter pribadinya, pria yang menjabat sebagai Wali Kota Solo itu meminta sang pemilik akun hanya bercanda. Pria bernama lengkap Gibran Rakabuming Raka ini mengaku tak percaya kalau dirinya mirip artis asuhan SM Entertainment itu.

"Bang lu bercanda kan bang," kata Gibran Rakabuming singkat. Lucunya, Gibran juga menyertakan emoticon menangis dalam cuitannya tersebut. Reaksi ayah dua orang anak ini pun ramai ditanggapi netizen lainnya.

Banyak dari mereka merasa kalau Gibran Rakabuming salting atau salah tingkah saat dimiripkan dengan Baekhyun EXO. Sementara itu, tak sedikit netizen yang justru setuju dan menilai kalau suami Selvi Ananda itu memang mirip Baekhyun.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"