# Perbedaan Banjir Tahun 2022 dengan 2022
Anies juga menyebutkan bahwa curah hujan di Jakarta pada masanya dan masa sebelumnya sangat berbeda. Sehingga menurutnya, tugasnya lebih berat.
Pada tahun 2020 misalnya. Tercatat curah hujan terekstrem mencapai 377 milimeter per hari. Tetapi 95 persen titik banjir bisa surut dengan waktu 96 jam.
Anies kemudian membandingkan banjir eranya dengan era Ahok di tahun 2015. Menurutnya, curah hujan di masa Ahok tidak terlalu ekstrem. Curah hujan saat itu hanya 277 milimeter per hari dengan waktu surut 168 jam.
Sistem drainase di Jakarta memiliki ambang batas dengan kapasitas tampungan drainase mencapai 100 hingga 150 milimeter per hari.