Kiprah 5 Hacker Sebelum Komputer Modern Berkembang Seperti Zaman Sekarang

Kiprah 5 Hacker Sebelum Komputer Modern Berkembang Seperti Zaman Sekarang

Ditengah ketergantungan masyarakat dengan data digital seperti saat ini, keberadaan hacker atau peretas bisa menjadi sumber masalah. Mereka bisa saja mencuri atau mengubah data yang dapat merugikan orang banyak.

Tetapi keberadaan hacker sudah eksis sejak komputer belum semasif sekarang. Bisa dibilang merekalah yang menjadi pelopor hacker di dunia, mulai dari yang sekadar meretas telepon, mencuri data, hingga merusak sistem komputer. Lantas siapa saja hacker tersebut dan bagaimana kiprah mereka.

1. Rene Carmile

1. Rene Carmile Rene Carmile (listverse.com)

Kiprah Rene Carmile ini bahkan sebelum komputer modern ada. Pada saat itu ia ditugaskan untuk melacak dan menyensus kebaradaan warga Yahudi di Jerman. Tetapi Rene malah menyabotase 'komputer' yang ada dengan memprogram ulang sistemnya. Akibatnya keterangan kolom yang menunjukka agama setiap penduduk Jerman hilang.

Aksi Rene akhirnya diketahui pemerintah Nazi pada tahun 1944. Ia kemudian ditangkap dan dikirim ke kamp konsentrasi Dachau yang terkenal brutal. Setelah itu beredar kabar bahwa Rene telah meninggal di dalam kamp pada tahun 1945.

2. David Condon

2. David Condon Peluit Condon (blog.historyofphonephreaking.org)

Meretas jaringan telepon memang booming di tahun 60-70an. Yang memulai hal ini adalah David Condon. Ia mengetahi cara untuk melakukan sambungan telepon tanpa membayar uang sepeserpun. Tekniknya pun unik, Condon menggunakan peluit Davy Crockett Cat and Canary Bird Call Flute pada telepon pribadinya.

Suara dari peluit tersebut lantas diidentifikasi oleh sistem sebagai kode khusus. Kode ini adalah merupakan kode untuk seorang pegawai telepon untuk mengkontak koleganya pada operator sambungan jarak jauh. Dengan cara ini Condon dapat menelepon nomer apa saja yang ia mau.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"