UAS Tentang Denny Sumargo Dituding Permainkan Agama Islam

UAS Tentang Denny Sumargo Dituding Permainkan Agama Islam

Belum lama ini Denny Sumargo diduga mengucapkan kalimat syahadat. Namun ucapan itu diduga hanya candaan sehingga YouTuber dan aktor ini dituding mempermainkan agama. Ustaz Abdul Somad alias UAS memberikan komentar soal tudingan tersebut. 

“Jika non muslim mengucapkan syahadat, apakah otomatis dia masuk Islam walaupun sekadar bercanda?,” kata UAS membacakan pertanyaan salah satu jemaahnya dilansir dari TvOneNews. UAS mengatakan jika Islam tidak hanya ditentukan dengan pengucapan seseorang dengan syahadat. 

“Kalau sekedar berbunyi, beo pun masuk Islam. Oleh sebab itu maka apa itu iman? Ada tiga, dinyatakan dengan lidah, dibenarkan hati, dilaksanakan dengan anggota tubuh. Ini serius jangan main-main saja,” ujar UAS. 

Denny Sumargo (RIAU POS)

Apa yang diutarakan UAS tentang Denny Sumargo juga sesuai dengan penjelasan yang tertera pada situs resmi NU Online. Dalam situs tersebut dijelaskan bahwa jika seseorang ingin masuk Islam memang wajib menyakan dua kalimat syahadat. Namun tak sebatas itu saja, dia juga bertanggung jawab sebagai orang Islam yang sesuai dengan prinsip rukun iman dan rukun Islam.

Terkait Densu mengucapkan kalimat syahadat memang mantan pemain basket nasional ini sudah memberikan klarifikasi di kanal YouTube Kasisolusi. “Buat gue sebenarnya nggak ada masalah. Apa sih masalahnya gitu ketika lo mengucapkan kalimat syahadat. What is the problem?,” kata Densu.

Densu sepertinya menyadari jika banyak warganet khususnya penganut agama Islam yang keberatan dan menuding dirinya mempermainkan agama. “Ketika itu menjadi problem, gue tidak masalah. Tapi buet gue sebagai individu ya nggak ada masalah,” paparnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"