Senyum Sumringah Sandra Dewi Jelang Diperiksa Terkait Kasus Harvey Moeis

Senyum Sumringah Sandra Dewi Jelang Diperiksa Terkait Kasus Harvey Moeis

Sandra Dewi  mendatangi Kejaksaan Agung (Kejagung) pada Kamis 4 April 2024. Kedatangan Sandra Dewi untuk menjalani pemeriksaan dalam kasus dugaan korupsi yang diduga dilakukan Harvey Moeis. 

Sekitar pukul 10.00 WIB ibu dua anak ini datang ke gedung Kejagung didampingi seorang pria dan wanita yang diduga kuasa hukumnya. Sandra berjalan dari parkiran dan menebar senyum sumringah ketika tiba di lobi Kejagung.

Memang Sandra tidak memberikan keterangan di depan wartawan. Dia memilih untuk masuk ke dalam ruang pemeriksaan. “Doain ya,” tutur Sandra seraya tersenyum. Sandra sempat berhenti sejenak di dalam lobi untuk menunggu lift naik ke lantai atas. Ia masih saja tersenyum saat diminta foto oleh awak media.

Sandra Dewi Diperiksa Kejagung (CNBC Indonesia)

Memang Kejagung sempat mengutarakan ada kemungkinan Sandra akan diperiksa penyidik apabila keterangannya sebagai istri Harvey Moeis dibutuhkan untuk membongkar kasus dugaan korupsi timah yang merugikan negara Rp 271 triliun.

Apalagi Sandra diduga menerima beberapa barang pemberian Harvey yang dikhawatirkan uang untuk membeli barang memakai uang hasil korupsi. Terbukti dari penyitaan beberapa barang mewah oleh penyidik Kejagung pada Senin 1 April 2024 lalu.

Saat menggeledah rumah Sanda di Jakarta Selatan, penyidik membawa dua mobil mewah yakni Rolls-Royce dan Mini Cooper. Rolll-Royce yang harganya mencapai lebih dari Rp 10 miliar adalah kado ulang tahun yang diberikan Harvey kepada Sandra saat sang istri berulang tahun ke-40 tahun 2023 lalu.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"