Karena kejadian ini, Dhyaz segera menjalankan operasi pengangkatan implan tersebut. Dia pun tidak disarankan untuk tidak memasang implan terlebih dahulu selama tiga bulan. “8. proses swab, soalnya besok (senin) implan hidung aku udh harus diambil dan gak boleh pasang implan dulu selama 1-3 bulan (cari aman),” tandas Permesta Dhyaz.
Wanita yang juga dikenal sebagai beauty influencer ini sempat membagikan potret dirinya sebelum menjalani operasi. Dhyaz mengeluhkan bengkak di hidungnya yang semakin parah dan melebar sampai ke mata hingga pipinya. Dia pun berharap operasi yang akan dijalaninya berjalan lancar.
“Bener-bener bengkak nya ke pipi, mata, hidung juga. Bener-bener parah. Wml (wish me luck) besok udah mau di remove implan aku,” ungkap Permesta Dhyaz mengiringi fotonya yang cemberut dengan wajah membengkak.