Seiring dengan kejadian pemalakan ini, Atta Halilintar yang sedang terpisah dari rombongan istrinya yang berbelanja di tempat lain di Roma, langsung bergegas mencari Aurel untuk memastikan keselamatan sang istri tercinta. Dia pun memberikan pesan untuk tetap berhati-hati.
“Waktu itu juga pernah di Turki, editorku kayak dirampok gitu. Ditabrak terus orangnya kayak ngambil barangnya terus handphonenya atau apa, handphonenya berhasil, ya. Tapi kantong-kantongnya semua dirogohin. Tapi dia lari bawa kotak kayak wifi gitu ya, lari kabur,” kata Atta.
“Jadi di tempat keramaian gini jangan sendiri-sendiri, harus bareng-bareng. Jadi cari orang yang paling fokus untuk megang barang-barang. Makanya ini mau cari mama Nur, takut bahaya guys kalau di tempat umum gini,” pungkas Atta Halilintar.