Kehamilan Aurel Hermansyah adalah salah satu hal yang sangat ditunggu semua orang. Karenanya, keguguran yang dialami oleh istri Atta Halilintar itu jelas menyisakan kehilangan luar biasa, terutama bagi pasangan tersebut. Lalu bagaimana kondisi Aurel sekarang?
Salah satu perwakilan keluarga mengungkapkan bahwa saat ini kondisi Aurel sudah membaik walaupun masih butuh waktu untuk memulihkan kondisi. Meski demikian, saat ini baik Atta maupun Aurel masih dalam suasana berkabung dan menenangkan diri.
"Alhamdulillah (Aurel Hermansyah) kondisinya baik cuman saat ini masih dalam proses penenangan diri. (Aurel Hermansyah) Lagi di dalam, lagi istirahat, karena masih bergabung," ungkap perwakilan keluarga di kediaman Atta yang berlokasi di Pondok Indah, Jakarta, pada Selasa (18/5).
Atta sendiri juga tak kalah sedih dengan kabar keguguran istrinya. Karenanya, menurut penuturan perwakilan keluarga, dia berusaha menenangkan dan merefleksi diri, salah satunya dengan cara melakoni aktivitas yang disukainya. Saat ditemui awak media, Atta diketahui baru saja pulang main bola.