Inul Daratista bersama suami dan anaknya sempat terpapar COVID-19. Kini Inul dan keluarga bisa bernafas lega karena kondisi kesehatan sudah membaik dan dinyatakan negatif. Memang saat Inul terpapar kala itu tidak diketahui publik hanya kalangan dekat saja.
Inul mengenang saat-saat sulit ia dan keluarga positif COVID-19. Inul memberikan pengakuan di Instagram @inul.d saat dia terkejut melihat puluhan ribu orang berdesak-desakan saat belanja di kawasan Tanah Abang beberapa waktu lalu. "Ya Allah semoga kalian diberikan sehat semua ya, demo baju lebaran ga sebanding ketika kalian terpapar," tulis Inul.
Inul lanjut bercerita bahwa saat jalani perawatan dia harus mengeluarkan ratusan juta. "Belum lagi tarung nyawa karena oksigen dalam darah turun dan sesak nafas," kenang Inul.
Saat ia dan keluarga merasakan sesak nafas maka tabung oksigen menjadi penyelamat hidupnya. "Pontang-panting cari tabung oksegen karena semua Rumah Sakit tidak kasih kita tabung karena kebutuhan di sana juga mendesak," ujar Inul.
Inul juga tahu banyak orang meninggal dunia akibat COVID-19 karena terlambat mendapatkan penanganan. "Yang gagal tindakan bisa mati sia sia karena covid, untung Allah masih kasih kami kesempatan sembuh kembali,"katanya.