Jarang Syuting, Epy Kusnandar Mengaku Jualan Nasi Demi Bayar Utang ke Istri

Jarang Syuting, Epy Kusnandar Mengaku Jualan Nasi Demi Bayar Utang ke Istri

Akhir-akhir ini, Epy Kusnandar sedang menjadi perbincangan karena dirinya yang sibuk berjualan nasi uduk dan makanan lainnya. Dirinya mengaku mencoba bisnis kuliner untuk melunasi utangnya. Sebelumnya, Epy sempat sakit sehingga butuh uang yang tak sedikit. Ia pun mengaku berutang kepada sang istri.

"Untuk bayar utang. Saya bayar utang sama istri saya. Waktu saya sakit banyak biaya," kata Epy Kusnandar ditemui di Studio FYP Trans 7, Jakarta Selatan, pada Selasa (30/1/2024).

Ia juga berbisnis makanan untuk bisa membeli kebun yang sebelumnya sudah ia jual. Hal ini ia lakukan lantaran dirinya yang sudah lama tak syuting lagi.

Epy Kusnandar dan Karina Ranau (via instagram)

"Sekarang ngumpulin lagi untuk menebus kebon yang sudah hilang. Saya terpaksa usaha apa saja. Kalau syuting sudah jarang lagi, apa saja harus dilakukan," ungkapnya.

Epy mengaku bila apa yang dilakukannya ini datang dari inisiatif sang istri. 

"Mumpung saya masih ada yang kenal jadi banting setir usaha dari kecil kecilan. Idenya dari istri saya karena dia berbakat jualan," ungkapnya.

"Saya sebenarnya nggak berbakat. Ya saya modal pernah terkenal saja. Jadi begitu, 'Kamu ayo dong promosikan warung saya'. Akhirnya saya, 'Ayo, ayo', saya buka warung buat sarapan," paparnya.

Di samping itu, istriya, Karina Ranau, mengaku senang dengan semangat sang suami.

"Lihatnya senang karena sangat men-support untuk usaha. Karena semua berawal dari keikhlasan jualan kita saling support aja," ucapnya.

Karina Ranau tak merasa malu melihat suami jualan. Apa pun yang dikerjakan menggunakan hati dikatakan Karina Ranau tetap berkah.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"