Presenter berita Taufik Imansyah meninggal dunia pada Kamis (11/5) di salah satu rumah sakit di Bandung, Presenter program berita di stasiun televisi CNN Indonesia ini menghembuskan napas terakhirnya karena sakit. Memang tidak diketahui sakit yang diidapnya namun ia meninggal saat menjalani perawatan di ruang ICU rumah sakit.
Tentu kepergian Taufik Imansyah sangat mengejutkan. Sebab belum lama ini Taufik Imansyah masih tampil membawakan program berita di televisi. Postingan terakhir di Instagram pribadinya @taufikimansyah tidak menunjukkan tanda-tanda pria asal Jawa Barat ini sedang sakit, malah yang bersangkutan rajin berolahraga.
Tanggal 26 April 2023 adalah terakhir kalinya Taufik Imansyah mengunggah postingan di Instagram. Dalam video tersebut ia mendokumentasikan momen saat liburan ke Pakistan beberapa saat sebelum meninggal dunia. “Mau bikin lagi aahhhh,” tulis Taufik Imansyah. Tidak ada tanda-tanda dalam unggahan itu Taufik Imansyah akan pergi selamanya.
Sejumlah warganet pun memberikan tanggapan di postingan Taufik Imansyah tersebut. “Yah bang.. baru juga ngingetin buat medical check up minggu lalu,” tulis seorang warganet yang mengenal sosok Taufik Imansyah. “OO selamat jalan, kaget banget denger berita ini. Gw suka comment di IGS loe, kirain skrnudh sembuh. Bakal kangen dgn smua postingan dan comment yg lugas dr loe,” tambah warganet lainnya.
Taufik Imansyah lahir pada 16 Juli 1979. Taufik Iamansyah memulai karier dalam dunia entertainment saat jadi pemenang kontes Mojang Jajaka Jawa Barat tahun 2003. Kemudian ia menjadi penyiar radio di Bandung. Alumni Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung ini menyebrang dengan menjadi penyiar berita di stasiun TV lokal di Bandung.
Wajah Taufik Imansyah sebenarnya sudah cukup lama muncul di televisi nasional. Tepatnya pada tahun 2006 dia bekerja di stasiun TV TRANS7 dan sudah membawakan beberapa program berita seperti Redaksi Malam, Redaksi Sore, Redaksi Pagi, dan Redaksi Siang. Barulah pada tahun 2021 Taufik Imansyah bergabung dengan stasiun TV CNN Indonesia.