Anak Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara Baptis di Gereja, Netizen Heboh Soal Agama

Anak Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara Baptis di Gereja, Netizen Heboh Soal Agama

Nadi Djala Anggara menjalani sakramen baptis di sebuah Gereja Katolik di kawasan Tangerang Selatan, pada Sabtu (11/5) silam. Djala adalah putri kedua Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara yang kini berusia 7 bulan. 

Melansir dari akun Instagram @nadinelist, Puteri Indonesia 2005 ini terlihat bahagia bisa mendampingi putrinya baptis di gereja. Nadine tak sendiri karena Dimas ikut dalam upacara pembaptisan Djala. Termasuk keluarga mereka  seperti Marcell Chandrawinata dan Mischa Chandrawinata ikut hadir. 

Di gereja tersebut juga beberapa tahun lalu Nadi Djiwa Anggara anak pertama Nadine dan Dimas dibaptis. “Hari Baptis Djala.Dress baptis yang dipakai Djala menjadi saksi perjalanan kami. Berawal dari aku lalu Djiwa dan skrg Djala. Jadilah cahaya di setiap langkahmu ya nak,” tulis Nadine.

Anak Nadine Chandrawinata Baptis (Instagram @nadinelist)

Sudah pasti postingan Nadine memicu reaksi dari para netizen. Netizen justru menanggapi soal agama dalam keluarga mereka. Seperti diketahui Nadine dan Dimas adalah pasangan suami istri yang berbeda agama. Nadine beragama Katolik sementara Dimas memeluk agama Islam.

Diduga dua anak Nadine dan Dimas, Djiwa dan Djala mengikuti keyakinan Nadine yakni Katolik sehingga mereka dibaptis. “Loh, kok dibaptis Katolik? Papanya gapapa?,” tanya seorang netizen. “Kenapa anaknya dibaptis dua2nya, bukankah toleransi bisa dibuat salah satunya dibaptis dan satunya mengikuti agama Bapaknya. Sayang banget,” tambah netizen lain.

Namun Nadine dan Dimas sepertinya tidak menanggapi komentar-komentar negatif para netizen. Mereka tetap bahagia dengan pembaptisan anak keduanya. Nadine dan Dimas adalah satu dari beberapa pasangan artis yang memutuskan beda agama namun tetap romantis.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"