Nama Wulan Guritno mendadak jadi perbincangan di media sosial lantaran bergabung dengan bisnis tempat hiburan kelab malam, Lucy in The Sky. Tak tanggung-tanggung, Wulan dikabarkan menjabat sebagai salah satu komisaris di Lima Dua Lima Tiga.
Lima Dua Lima Tiga adalah perusahaan yang menanungi dan mengelola Lucy in The Sky tersebut. Wulan sendiri sudah mengenal Lucy In The Sky sejak 8 tahun lalu sebelum akhirnya ikut berbisnis di tempat tersebut.
Selain profesinya sebagai artis, Wulan Guritno juga dikenal memiliki beberapa bisnis yang ia bangun. Untuk lebih lengkapnya, berikut Paragram beri rangkumannya seperti dilansir dari berbagai sumber.
1. Poudre
wulan guritno (instagram)
Wulan Guritno memiliki bisnis di bidang kecantikan dengan mendirikan salon bernama Poudre. Salonnya ini tak hanya melayani wanita, tetapi juga pria dan juga terdapat jasa home service.