Pique, Cesc, Messi Patungan untuk Membeli Klub Sepak Bola

Pique, Cesc, Messi Patungan untuk Membeli Klub Sepak Bola

Legenda olahraga yang akhirnya menjadi pemilik tim bukan lagi berita yang baru. Jika kalian mendengar Max Biaggi di ajang balapan motor, di sepak bola ada Gerard Pique, Lionel Messi, dan Cesc Fagbregas yang sepakat patungan untuk menjadi pemilik klub FC Andorra. Tiga jebolan akademi La Masia milik Barcelona ini akan memimpin klub FC Andorra yang kini mentas di Primera Catalana—liga level kelima sepakbola Spanyol.

Pique, Cesc, Messi (dailystar.co.uk)

Dilansir dari Football-Espana, Rabu (9/1), sebelumnya Pique melalui perusahaan miliknya, Kosmos berhasil menjadi pemilik klub Andorra di penghujung tahun 2018 lalu. Ia mendapatkan dukungan penuh dari petinggi dan anggota klub yang bermain di Grup 2 Primera Catalana tersebut.

"Para anggota menyetujui semua poin dalam majelis. Pagi ini FC Andorra telah mengadakan pertemuan umum yang luar biasa dengan memasukkan berbagai item dalam agenda, semuanya disetujui oleh anggota secara luas tanpa suara menentang," demikian pernyataan resmi FC Andorra pada 31 Desember 2018.

Tak lama setelah mengakuisisi klub tersebut, Pique pun mengajak Messi dan Fabregas untuk memiliki klub dengan berbagi saham. Meski demikian, menurut laporan El Diari d'Andorra, kedua rekan Pique itu tak memiliki saham sebesar perusahaan Kosmos di Andorra. Mungkin mereka memang tidak berusaha mencari untung dari klub sementara ini.

FC Andorra (thefmlovers.wordpress.com)

FC Andorra sendiri nampaknya akan dibangun dengan asas persahabatan. Pasalnya, selain mengajak Messi dan Fabregas untuk ikut berinvestasi, Pique terlebih dahulu sudah mengajak dua mantan rekannya di Barcelona untuk juga ikut terlibat, yakni Gabri Garcia dan Albert Jorquera sebagai staff kepelatihan.

Sebagai informasi tambahan, Kosmos merupakan perusahaan yang dimiliki oleh Gerard Pique yang bergerak di berbagai macam bidang bisnis mulai dari olahraga—seperti tenis, eSports, video games, kacamata, minuman isotonik, dan hamburger organik. Seadngkan FC Andorra merupakan klub asal negara Andorra yang mendapatkan izin untuk bermain di Liga Spanyol.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"