Lawatan Persija Jakarta ke tuan rumah Home United dalam ajang kualifikasi Liga Champions Asia berbuah manis. Wakil Indonesia tersebut berhasil menundukkan tuan rumah Home United dengan skor 1-3, Selasa (5/2).
Bermain di hadapan pendukung tim tuan rumah Home United, Persija Jakarta langsung menggebrak pertahanan tim tuan rumah. Bahkan saat pertandingan baru berjalan 10 menit, Persija sudah mampu unggul terlebih dahulu.
Bermain sangat apik dan rapi, membuat Home United kesulitan dalam membongkar pertahanan tim Persija. Terbukti, Home United baru bisa membalas gol Persija pada jelang babak pertama berakhir, tepatnya pada menit ke-43. Hasil itu membuat skor imbang 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.
Awal babak kedua, Persija terus mendominasi pertandingan dan sukses menambah keunggulan menjadi 2-1 berkat gol dari Beto Goncalves di menit ke-53.
Menjelang akhir pertandingan, Persija berhasil menambah keunggulan menjadi 3-1 setelah Marco Simic berhasil mencetak gol lewat umpan Riko Simanjuntak.
Skor 3-1 bertahan hingga akhir pertandingan. Hasil ini membuat Persija lolos ke babak selanjutnya, dan akan menantang tim Asal Australia yakni Newcastle Jets FC yang telah lolos terlebih dahulu.