Kejutan besar terjadi di Grup D Piala Dunia 2018. Dua tim besar asal benua Eropa dan Amerika Selatan yaitu Argentina dan Kroasia bertarung sengit untuk menambah poin agar lolos ke fase selanjutnya. Malang bagi Argentina, pertandingan tadi malam Kamis 21 Juni 2018, dimenangkan oleh Kroasia dengan skor 3-0.
Pertandingan ini sendiri digelar di Stadion Nizhny Novgorod. Babak pertama dilalui tanpa gol meskipun kedua tim sama-sama bermain menyerang. Baiknya pertahanan kedua tim dan belum datangnya keberuntungan bagi penyerang kedua tim menjadi penyebab skor dibagi rata.
Kroasia baru bisa memecah kebuntuan pada babak kedua setelah penjaga gawang Argentina, Willy Caballero membuat kesalahan. Umpan dari Willy terlalu lemah untuk kembali ke kaki pemain bertahan Argentina. Ante Rebic menjadi algojo kesalahan ini pada menit 53.
Luka Modric dan Ivan Rakitic menambah lebar luka yang diterima Argentina. Gol keduanya dicetak pada menit 80 dan 90+. Luka Modric melesakkan tendangan jarak jauh, sedangkan Rakitic memanfaatkan kelengahan pertahanan Argentina setelah diserang balik.
Kekalahan Argentina ini tentu membuahkan pertanyaan atas karir pemain bintangnya Lionel Messi. Banyak yang memprediksi ia akan pensiun dari kancah laga internasional setelah gelaran Piala Dunia ini selesai. Paolo Zabaleta salah satu yang mempercayainya. Pihaknya meyakini bahwa Messi akan pensiun jika Argentina tidak sanggup melaju ke babak 16 besar.
Pasalnya saat ini usia Messi sudah 30 tahun. Kans untuk dalam kondisi terbaik di Piala Dunia 4 tahun lagi di Qatar tentu akan semakin berkurang. Apalagi Messi sendiri sempat menyatakan pensiun setelah gagal di final Copa America dua tahun silam.