Kamu Bisa Makan Gratis di Restoran Milik Vokalis Band Ini, Tapi ...

Kamu Bisa Makan Gratis di Restoran Milik Vokalis Band Ini, Tapi ...

Pelanggan yag dateng ke restorannya bisa makan gratis. Kalo mau membayar juga dipersilakan kok.

Restoran ini memiliki menu yang tidak tertera berapa harga yang harus dibayar. Tapi kalo kamu main ke sini dan mampu bayar, kamu disarankan untuk mendonasikan uang sebesar 20 dollar AS aja gengs.

Tapi kalo gak mampu bayar, berarti kamu harus jadi relawan di restoran itu. Fair kan?

Restorannya ini boleh untuk semua kalangan (Instagram @jbjsoulkitchen)

Sejauh ini, JBJ Soul Kitchen telah menyajikan lebih dari 100.000 makanan. 54 persen makanan di restoran milik vokalis band pelantun "It's My Life" ini dibayar dengan donasi. Sementara 46 persen lainnya diperoleh dari sukarelawan yang makan di sana.

Kalo mau makan gratis atau bayar di sini, pengunjung gak perlu untuk reservasi tempat dulu. Prinsipnya adalah 'first-com-first-served'. Tapi ... orang-orang yang punya masalah finansial tentu lebih diprioritaskan.

JBJ Soul Kitchen ini juga akan memastikan makanan yang mereka buat enak dan bergizi. Mereka bahkan menanam bahan bakunya sendiri, jadi kita bisa dapat makanan dari tanaman organik gengs.

Tapi yang membutuhkan lebih diutamakan gengs (Instagram @jbjsoulkitchen)

Kamu gak perlu malu sih mampir ke sini. Tapi inget, kalo mampu ya sebaiknya kamu bayar aja deh gengs. Kan uangnya buat donasi juga. Salut deh sama bang Jon Bon Jovi ini.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"