Lagu romantis di Indonesia dengan cerita cinta ditulis oleh pencipta – pencipta lagu yang memang memiliki spesialis setiap genre-nya. Tak dipungkiri membuat lagu romantis dengan tema tidak murahan adalah pekerjaan yang cukup sulit.
Namun para pencipta lagu ini berhasil membuktikannya. Belum lagi mereka harus membuat lagu yang sesuai dengan si penyanyi, apakah lagu tersebut akan cocok atau tidak. Berikut ini ada 5 pencipta lagu yang terkenal dengan lagu romantis.
1. Yovie Widianto
Yovie Widianto merupakan pencipta lagu cinta sejak era 90-an sampai sekarang. Personil Kahitna dan Yovie & Nuno ini sudah menciptakan lagu romantis yang dinyanyikan beberapa musisi, mulai dari Kahitna, Yovie & Nuno, Glenn Fredly, dan musisi lainnya. Lagu-lagu ciptaannya yang populer antara lain Tak Sebebas Merpati, Adu Rayu, Mantan Terindah, dll.
2. Badai
Mantan keyboardis Kerispatih ini menciptakan banyak lagu yang sukses membuat band lamanya, Kerispatih jadi salah satu band pop terkenal. Sebut saja lagu-lagu seperti Aku Harus Jujur, Lagu Rindu, dan Cinta Putih. Setelah tak lagi tergabung di Kerispatih, Badai tetap mengeluarkan karyanya, salah satunya Aku Punya Hati yag dinyanyikan Mytha Lestari.