Pengguna media sosial belakangan dikejutkan dengan kolaborasi musik epik antara dua grup berbeda genre yakni Nasida Ria dan JKT48. Keduanya merilis lagu spesial Ramadan berjudul 'Ini Ramadan Kita' dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan.
Kolaborasi unik ini merupakan kampanye terbaru dari Google Indonesia. Nasida Ria sendiri adalah band kasidah modern asal Semarang, Jawa Tengah yang terkenal sering menyanyikan lagu-lagu religius dan bertema keagungan Tuhan.
Tak disangka, Nasida Ria yang beranggotakan belasan wanita paruh baya dan semuanya berhijab itu, justru dipadukan dengan JKT48 yang merupakan grup idola besar Indonesia asal Jakarta berisikan anak muda yang berbeda generasi.
Perbedaan warna musik dan karakter suara keduanya justru menambah keunikan dari lagu tersebut. Penyatuan dua idola ikonik lintas generasi ini pun menjadi pengingat bahwa ada banyak cara untuk menjalankan bulan suci Ramadan.
Dalam video klip yang dirilis akun Instagram dan YouTube, Nasida Ria dan JKT48 tampil dengan gaya masing-masing. Nasida Ria membawakan alat-alat musiknya dari rebana hingga seruling. Sedangkan JKT48 tetap dengan format penampilan gabungan bernyanyi dan menari.
Lirik lagu 'Ini Ramadan Kita' juga terdengar cukup unik karena berisi kalimat-kalimat sederhana dan kekinian. Lirik yang berisi cara berbeda dalam menikmati Ramadan itu menjadi semakin unik saat dilantunkan oleh Nasida Ria dan JKT48 secara bergantian.