BTS Batal Tampil di Acara TV Jepang, Kenapa Coba?

BTS Batal Tampil di Acara TV Jepang, Kenapa Coba?

Grup boyband Bangtan Boys alias BTS dikabarkan batal tampil di sebuah stasiun televisi di Jepang. Alasannya keliatan sepele sih... tapi emang sensitif banget.

Ya, gara-garanya, Jimin mengenakan kaos lengan panjang dengan gambar awan jamur akibat ledakan bom atom! Hmm... ada-ada aja bang Jimin nih, jadi kontroversial penampilannya.

Babang Jimin dan kaosnya (Twitter @_illistarr)

Grup K-Pop ini sebenernya dijadwalkan untuk tampil di Asahi TV pada Jumat (9/11/2018) lalu waktu setempat. Namun secara mendadak, stasiun televisi ini membatalkannya karena foto bang Jimin memakai kaus bom atom itu viral dan jadi berita nasional.

Pihak Asahi TV mengatakan telah membahas motivasi bang Jimin mengenakan pakaian itu. Asahi TV akhirnya terpaksa membatalkan pertunjukan.

Pernyataan BTS Japan Official Fanclub (Twitter @INDOMY)

Sementara itu, pihak BTS pun telah membuat pernyataan. Namun mereka gak memberi rincian soal kenapa acara mereka gak jadi tayang. 

"Kami minta maaf karena menyampaikan berita yang mengecewakan kepada fans. BTS akan berusaha untuk terus bertemu fans dengan musik dan penampilan yang lebih baik," tulis pernyataan resmi BTS Japan Official Fanclub.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"