Perdana Singgung Keputusan Hengkang Dari YG, 3 Member iKON Sampaikan Pesan Mendalam Ini

Perdana Singgung Keputusan Hengkang Dari YG, 3 Member iKON Sampaikan Pesan Mendalam Ini

iKON untuk pertama kalinya menyinggung soal hengkang dari agensi yang menaunginya, YG Entertainment. Sebagai informasi, pada 30 Desember 2022, agensi secara resmi mengumumkan kalau seluruh anggota iKON tidak memperpanjang kontrak eksklusif dan mereka keluar dari agensi.

Kabar ini tentu sukses menggemparkan para penggemar. Meski begitu, kini iKON sudah memilih agensi baru mereka yakni 143 Entertainment dan dilaporkan bakal segera comeback pada April 2023 mendatang. Seiring dengan itu, para member pun menyampaikan pesan mendalam.

Jinhwan, Yunhyeong dan D. K jadi yang pertama yang menyinggung mengenai keputusan keluar dari YG. Melalui Instagramnya, Jinhwan iKON yang pertama kali membahas soal masalah ini. Mengiringi unggahannya, penyanyi yang juga akrab disapa JAY itu mengenang masa 12 tahun di YG Entertainment.

Postingan Jinhwan iKON (Instagram)

Memang, iKON sendiri baru debut selama 7 tahun. Namun, hampir semua anggota iKON menjalani masa trainee yang cukup panjang, termasuk Jinhwan. Dalam unggahannya, penyanyi bernama asli Kim Jinhwan itu mengungkapkan rasa terima kasih dan meminta penggemar untuk menantikan karya iKON.

"2023. Ini hari awal yang baru Kami bisa sampai sejauh ini dengan bantuan fans kami dan banyak orang yang telah merawat kami sampai sekarang. Aku belajar banyak dan bisa berkembang di YG selama 12 tahun," ungkap Jinhwan iKON pada 2 Januari 2023.

"Aku akan menghargai saat-saat yang kita habiskan bersama. Terima kasih kepada mereka yang telah menunggu kami, dan mohon nantikan masa depan iKON. Selamat Tahun Baru. Aku mencintaimu," sambung anggota tertua iKON yang lahir di tahun 1994 tersebut.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"