BTS kembali gagal dalam mendapatkan tropi Grammy Awards pertamanya untuk tahun ketiga berturut-turut. Seperti diketahui, Grammy 2023 berlangsung di Crypto.com Arena, Los Angeles pada 5 Februari 2023. BTS sendiri masuk dalam dua nominasi sekaligus.
Lagu BTS berjudul Yet To Come yang merupakan bagian dari album PROOF sebelumnya dinominasikan dalam kategori Video Musik Terbaik. Tak hanya itu, BTS juga masuk nominasi Penampilan Duo/Grup Pop Terbaik berkat lagu kolaborasi dengan Coldplay yakni My Universe.
Namun di Grammy Awards 2023, piala di kategori Video Musik Terbaik jatuh kepada Taylor Swift untuk All Too Well: The Short Film. Sementara pemenang kategori Penampilan Duo/Grup Pop Terbaik diberikan kepada Sam Smith dan Kim Petras yang menyanyikan lagu Unholy.
Seiring dengan kekalahan BTS ini, media Korea ramai membahas dan mengungkap pendapatnya. Tapi media Korea mereka menganggap ini bukan sebuah kegagalan. Menurutnya, evaluasi keseluruhan dari para nominasi menunjukkan bahwa mereka semua layak mendapatkan penghargaan.
Hal ini menunjukkan BTS punya sesuatu yang berbeda dan baru melalui musiknya. Sementara itu, Grammy, Billboard Music Awards, dan American Music Awards, dianggap sebagai tiga upacara penghargaan musik utama Amerika. Sifat dari ketiga upacara pengghargaan tersebut berbeda-beda.
Billboard Music Awards menentukan pemenang berdasarkan kinerja tangga lagu, sedangkan American Music Awards menentukan pemenang melalui pemilihan umum. Jika dua upacara penghargaan berfokus pada nilai dan popularitas, Grammy ditentukan oleh suara dari anggota Recording Academy.
Di mana, mereka lebih mementingkan musikalitas. Jadi kalau BTS berhasil memenangkan Grammy, itu berarti musikalitas RM dkk, juga akan diakui bukan aktualitas atau popularitas saja. Memenangkan Grammy pun bisa jadi tambahan yang bagus.