Kecewa Dikhianati! Lee Seung Gi Ogah Pakai Uang Rp64 M Dari Hook Entertainment, Alihkan Untuk Kegiatan Mulia Ini

Kecewa Dikhianati! Lee Seung Gi Ogah Pakai Uang Rp64 M Dari Hook Entertainment, Alihkan Untuk Kegiatan Mulia Ini
Lee Seung Gi – CEO Hook Entertainment (Berbagai Sumber)

"Saya bahkan tidak pernah menerima salah satu dari pernyataan akun yang khas untuk keuntungan musik saya. Mereka mencoba menyelesaikan kasus ini secara sepihak dengan dalih membayar penghasilan yang belum dibayar," sambung Lee Seung Gi.

Dilaporkan sebelumnya, agensi tidak memberikan bayaran kepada Lee Seung Gi dengan alasan kalau albumnya tidak laku di pasaran. CEO Hook Entertainment bahkan menyebut Seung Gi sebagai 'penyanyi minus', sehingga tidak ada keuntungan yang didapat. 

Aktor kelahiran 13 Januari 1987 ini pun memutuskan dirinya akan tetap mengajukan gugatan. Namun hal ini bukan semata karena pendapatan yang belum dibayarkan tapi terkait kerja keras seseorang yang disalahgunakan demi keserakahan orang lain.

"Dalam situasi ini, alasan mengapa saya mengajukan gugatan terhadap Hook bukan karena pendapatan yang belum dibayarkan. Kerja keras dan keringat seseorang tidak boleh disalahgunakan oleh keserakahan orang lain. Saya berpikir bahwa memenuhi misi ini adalah yang terbaik yang bisa saya lakukan," tegas Lee Seung Gi.

Lebih lanjut, Seung Gi mengaku tidak tahu bagaimana jumlah tersebut dihitung. Meski begitu, Lee Seung Gi tidak mau menggunakan uang dari Hook Entertainment tersebut dan memilih untuk menyumbangkannya kepada orang yang lebih membutuhkan. 

Lee Seung Gi Gak Dibayar 18 Tahun (Berbagai Sumber)

"Saya telah menerima 5 miliar Won sekarang. Tentu saja, saya tidak tahu bagaimana jumlah ini dihitung. Namun, saya tidak mengerti metode perhitungan Hook, jadi saya pikir saya akan terus berjuang di pengadilan. Ini akan menjadi pertarungan yang melelahkan," tambahnya.

"Namun, yang dapat saya janjikan adalah berapa pun jumlah total pendapatan yang belum dibayarkan, saya akan menyumbangkan semuanya. Dimulai dengan 5 miliar won yang disetorkan hari ini, tidak termasuk biaya bantuan hukum, saya akan mengembalikan sisanya kepada masyarakat," tandas Lee Seung Gi.

Di akhir tulisannya, Lee Seung Gi mengatakan keputusan ini sudah dibuatnya sejak memutuskan untuk melawan Hook Entertainment. Baginya, uang tersebut akan lebih bernilai dan memberikan kebahagiaan jika digunakan oleh mereka yang lebih membutuhkan.

Lee Seung Gi juga mengungkapkan kalau dia akan bertemu dengan pihak badan amal dalam penyaluran donasi tersebut. Tidak lupa, Lee Seung Gi mengutarakan rasa terima kasih pada orang-orang yang sudah mendukungnya dalam menghadapi permasalahan dengan Hook Entertainment.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"