Obat Tradisional Asam Urat yang Banyak Dipakai Pendahulu Kita

Obat Tradisional Asam Urat yang Banyak Dipakai Pendahulu Kita

Obat tradisional asam urat telah dikenal sejak zaman dahulu. Memiliki keluhan asam urat memang sangat menggangu, bahkan bisa menyebabkan bengkak pada bagian sendi.

Saat ini penyakit ini sudah menjadi perhatian, karena ternyata bukan hanya orang tua saja yang bisa terkena asam urat, namun juga orang muda.

Penyebab asam urat adalah karena mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan tinggi purin. Ketika purin dicerna, maka tubuh akan menghasilkan asam urat, bisa dibilang sebagai produk limbah.

Buat yang belum tau makanan yang mengandun purin, Ternyata purin ditemukan di beberapa makanan, seperti ikan sarden, daging-daging tertentu, minuman beralkohol dan kacang-kacangan. 

Dalam kondisi normal, biasanya tubuhmu akan menyaring asam urat melalui  ginjal dan urine. Kalo kamu terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung purin, maka tubuh tak akan mampu membuang sampah dengan cepat, sehingga asam urat akan menumpuk dalam darah. Sehingga kamu akan merasa nyeri di area persendian. 

Nah, ini dia beberapa obat tradisional asam urat yang bisa kamu konsumsi untuk menyembuhkan asam urat.

1. Bunga rosella

1. Bunga rosella Bunga rosella baik untuk meredakan asam urat (rejekinomplok.net)

Obat tradisional asam urat yang pertama adalah bunga rosella. Apa kamu pernah mendengar jenis bunga ini? Bunga rosella ternyata dapat meredakan nyeri pada bagian persendian.

Kamu bisa banget nih, pakai bunga rosella untuk dijadikan ramuan lalu dipakai untuk mengatasi penyakit asam urat

Cara mengonsumsinya sangat mudah. Kamu hanya perlu mencuci bunga rosella lalu seduhlah dengan air hangat yang jumlah takarannya air sekitar 200cc. Kamu juga bisa menambahkan madu, agar ramuanmu menjadi manis. Konsumsilah dengan teratur dalam waktu sebulan, biar kamu bisa merasakan khasiat bunga rosella.

2. Jahe

2. Jahe Jahe penyembuh penyakit asam urat (liputan6.com)

Jahe merupakan salah satu rempah-rempah yang digunakan untuk mengobati asam urat. Tak hanya dipakai sebagai penyedap makanan, jahe ternyata memiliki kandungan yang baik bagi kesehatan. Jahe bisa membantumu mengurangi rasa sakit pada area sendi karena asam urat. 

Obat tradisional asam urat berupa jahe akan membersihkan tumpukan limbah purin yang ada dalam darah dan bagian persendian. Kamu bisa mengonsumsi jahe setiap hari dan rasakan sendiri khasiatnya.

3. Madu

3. Madu Madu (liputan6.com)

Obat tradisional asam urat berikutnya adalah madu. Madu merupakan obat asam urat yang sangat manjur dan direkomendasikan. Kamu bisa mencampurkan nanas dengan madu guna mengobati asam urat.

Ramuan madu dan nanas, dianggap sangat efektif untuk meredakan asam urat, selain nanas dan madu yang buat ramuan atau dijus, kamu juga bisa menambahkan satu cangkir jus ceri, lalu taburilah dengan kunyit dan jahe yang telah disiapkan.

Ramuan tersebut dipercaya bisa meredakan asam urat apabila dikonsumsi secara teratur setiap hari.

4. Terapi memakai air hangat

4. Terapi memakai air hangat Air hangat (hellosehatcom)

Kamu juga bisa terapi dengan memakai air hangat untuk mengatasi asam urat loh. Terapi ini telah dikenal dari zaman nenek moyang.

Air hangat bisa membantumu meredakan rasa nyeri pada persendian. Kamu hanya perlu berendam air hangat guna memperlancar sistem vaskularisasi atau melancarkan aliran darah.

Dengan melakukan terapi air hangat secara rutin, purin yang mengendap akan mudah untuk dikeluarkan.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"