Selama bulan suci Ramadhan, setiap umat muslim diwajibkan untuk menjalankan ibadah puasa. Selain memberikan dampak positif bagi kesehatan, tak jarang perubahan pola makan sering kali menyebabkan konstipasi atau sembelit. Nah, untuk kamu yang mengalaminya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah gangguan pencernaan ini. Mengutip dari Women's Health and Boldsky, inilah tips untuk mencegah sembelit selama bulan puasa ini. Semoga bermanfaat.
1. Minum Kopi Saat Sahur
(pexels.com)
Meminum kopi saat sahur dipercaya bisa memicu kamu untuk segera buang air besar setelah mengonsumsinya. Hal ini kemungkinan disebabkan karena kandungan dalam kopi yang bisa merangsang reseptor di usus besar untuk berkontraksi. Namun apabila kamu memiliki masalah lambung, maka tidak disarankan untuk mengonsumsi kopi dikala sahur.