Mau Liburan Saat Musim Dingin? Ketahui Mencegah Sakit pada Tubuh Saat Musim Dingin dengan Cara Ini!

Mau Liburan Saat Musim Dingin? Ketahui Mencegah Sakit pada Tubuh Saat Musim Dingin dengan Cara Ini!

Liburan sambil bermain lempar salju pasti seru, nih!

Bayangan itu sering muncul di angan saja karena Indonesia hanya memiliki dua musim. Eits, tapi sekarang jalan-jalan ke luar negeri bukan cuma mimpi, kok. Namun, ternyata musim dingin bisa bikin tubuh sakit, lho. Duh, apalagi untuk kita yang dari daerah tropis, ya.

Julie Jennings, seorang terapis dan ahli postur tubuh mengingatkan bahaya musim dingin pada tubuh jika tidak dilakukan tindak pencegahan. 

Sambil nabung untuk bisa ke Negara empat musim, yuk, pelajari dampak buruk musim dingin bagi tubuh dan cara mencegahnya!

1. Nyeri bahu dan leher

Rasa nyeri pada bahu dan leher dapat diperparah ketika terbiasa duduk dan berdiri dengan posisi yang tidak baik. Saat musim dingin tiba, kondisi tulang belakang yang tidak baik dapat menimbulkan nyeri bukan hanya pada punggung, melainkan juga pada bahu dan leher. 

Membiasakan diri tegak dan tidak membungkuk dapat membantu memperbaiki postur tulang belakang. Meskipun tegak, usahakan bahu rileks. Saat duduk, upayakan posisi kaki dapat rata di tanah atau permukaan lain. 

Dengan demikian, ketika musim dingin tiba, tidak muncul masalah pada bagian yang berkaitan dengan tulang belakang.

Ilustrasi Sakit Saat Musim Dingin (KlikDokter)

2. Sakit pinggul

Pinggul yang nyeri saat musim dingin dapat terjadi karena posisi duduk yang tidak baik. Hindari olahraga yang dapat memperburuk kondisi pinggul.

Duduk dan berjalan menjadi tidak nyaman ketika nyeri pinggul menyerang. Orang yang mengalami nyeri ini biasanya memilih membungkuk atau menyilangkan kaki.

3. Sakit lutut

Sendi lutut salah satu bagian yang akan terasa nyeri saat cuaca dingin. Hindari memberi tekanan lebih pada lutut dan perbaiki postur tubuh agar sendi selaras dan tidak mudah menjadi tegang.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"